Cara Cek Apakah Backlink Sudah Terindeks | SeedSteam | Blog La Acun

Cara Cek Apakah Backlink Sudah Terindeks

Setelah membangun backlink menuju situs kita, tahapan selanjutnya yang juga tak kalah pentingnya adalah memeriksa apakah backlink tersebut sudah terindeks atau belum.

Khususnya terindeks oleh mesin pencari karena laporan informasi dari Google dan lainnya itu lebih saya utamakan.

Indeks backlink di Google Search Console

Pemeriksaan indeks backlink menggunakan tool SEO juga penting untuk mengetahui sumber tautan situs sudah bisa ditemukan oleh robot perayap dari tool yang digunakan.

Cara cek indeks backlink di Google Search Console

Penggunaan webmaster tool dari mesin pencari tidak bisa diabaikan dalam proses pengecekan backlink ini.

Khususnya Google melalui Search Console nya.

Karena data dari Google ini akan menjadi informasi utama yang valid.

Untuk melakukannya, ikuti tahapan berikut ini:

  1. Buka properti blog di Google Search Console.
  2. Pilih menu Tautan yang berada di atas Setelan.
  3. Pada Halaman tertaut teratas di bagian Tautan Eksternal, anda bisa melihat daftar URL situs anda yang mendapatkan backlink. Klik Selengkapnya untuk membuka daftar tautannya.
  4. Pilih URL situs yang ingin diperiksa backlinknya.

Mudah bukan?

Dengan tahapan di atas, anda kemudian bisa menindaklanjuti apakah tiap URL situs sudah terindeks backlinknya atau belum.

Menggunakan alat pemeriksa backlink dari Ahrefs

Sebagai alternatif, anda juga bisa menggunakan tool pemeriksa backlink pihak lain yang sudah terpercaya.

Misanya saja Ahrefs Backlink Checker.

Caranya adalah;

  1. Kunjungi Backlink Checker dari Ahref.
  2. Masukkan nama domain atau URL yang ingin dicek backlinknya.
  3. Pilih Check Backlinks untuk mulai menganalisa.
  4. Lihat hasil yang ditampilkan.

Saya kasih bonus satu lagi cara melakukannya secara manual.

Memeriksa indeks backlink secara manual

Proses manual yang saya maksudkan disini adalah penggunaan kueri site:URL di Google.

Kueri tersebut digunakan untuk memeriksa suatu URL apakah sudah terindeks di Google atau belum.

Sebab proses indeks backlink itu didahului oleh proses indeks sumber URL backlink itu ditempatkan.

Jadi akan sulit bagi backlink terindeks jika URL sumbernya belum bisa ditemukan pada hasil penelusuran.

Alternatif lainnya adalah penggunaan kueri info:URL.

Jika misalnya URL sumber backlink sudah terindeks namun laporannya belum muncul di Google Search Console pada cara yang saya tampilkan pertama di atas, sabar.

Dengan menunggu, maka sumber tautan anda biasaya akan tetap terindeks secara alami.

Yang penting pastikan bahwa sumber URL nya memang mengizinkan untuk pengindeksan.

Karena banyak juga situs yang melarang proses pengindeksan tersebut.

Cara memeriksa indeks backlink ini juga berfungsi untuk memastikan bahwa strategi membangun link untuk situs anda sudah tepat atau belum.

Apalagi proses indeks URL situs kita pada website lain itu cukup menantang karena kita tidak memiliki akses admin dan hanya sebagai pengguna.

Makanya saya publikaskan layanan indeks dari One Hour Indexing sebelumnya sebagai salah satu strategi untuk mengindeks backlink jika mampu untuk membiayai layanan tersebut.

Tambahan dari saya terkait topik yang sedang dibahas saat ini adalah jangan lupa juga membuat sistem pelaporan backlink berupa daftar semua URL penting yang menjadi backlink bagi situs anda.

Biar lebih mudah melacaknya.

Misalnya dengan membuat tabel daftar URL publikasi situs yang berisi kolom dan baris berupa URL sumber backlink situs anda.